WIKA Beton Dukung Proyek MRT Fase 2A CP205 Jakarta

PT Wijaya Karya Beton Tbk (WIKA Beton)
terus memperkuat perannya dalam transformasi mobilitas perkotaan melalui
kemitraan strategis dengan Larsen & Toubro Limited untuk mendukung
kontraktor terpilih Sojitz Corporation Ltd menangani proyek Trackwork MRT
Jakarta Fase 2A Paket CP205 senilai Rp409 miliar.

 

Dalam proyek ini, WIKA Beton menangani
pekerjaan Paket CP205 (Railway Systems dan Track Work), meliputi penyediaan
bantalan jalan rel (BJR), produksi beton siap pakai (ready-mix), instalasi
jalur lintasan kereta (railway track), instalasi gardu induk (substation
systems), distribusi tenaga listrik (power distribution systems), instalasi power
Supervisory Control and Data Acquisition (SCADA), serta pekerjaan instalasi
kabel tegangan tinggi bawah tanah (150 kV).

 

Secara keseluruhan, progres proyek Fase 2A
telah mencapai 55,89% per Desember 2025, melampaui target 53,29%, dengan
progres pada Paket CP205 yang telah mencapai 31,48%. Pembangunan ini
menghubungkan Stasiun Bundaran HI hingga Kota sepanjang 5,8 kilometer yang
ditargetkan rampung pada 2029 dengan tujuh stasiun bawah tanah, yaitu Thamrin,
Monas, Harmoni, Sawah Besar, Mangga Besar, Glodok, dan Kota.

 

“Progres percepatan ini mencerminkan
komitmen kami dalam mewujudkan solusi transportasi umum yang berkelanjutan dan
mampu mengatasi tantangan kemacetan ibu kota. Kolaborasi strategis dengan
Larsen & Toubro Limited membuktikan kapabilitas WIKA Beton dalam menangani
proyek infrastruktur kompleks dengan standar internasional,” ujar Yushadi,
Sekretaris Perusahaan WIKA Beton.​

 

Kontribusi WIKA Beton sebagai bagian dari ekosistem Danantara dan BUMN dalam proyek MRT Fase
2A ini sejalan dengan komitmen perusahaan terhadap pilar Environmental,
Social, and Governance
(ESG), yaitu mendukung pengembangan transportasi
publik rendah emisi dan penciptaan nilai (value creation) yang
berkelanjutan.

Press Release juga sudah tayang di VRITIMES

  • Related Posts

    HKTDC Buka Peluang Bisnis Tanpa Batas Melalui Pameran Dagang Internasional Pada Maret – April 2026, Membuka Akses Pasar Global Lintas Industri

    Jakarta, 24 Januari 2026 – Berlandaskan hubungan perdagangan bilateral yang kuat dan telah terjalin lama antara Hong Kong dan Indonesia di berbagai sektor produk dan jasa, Hong Kong Trade Development…

    Kenali Tanda Kotoran Kucing Sehat dan Tidak Sehat

    Pawfriends, memperhatikan kesehatan kucing peliharaan kita sangat penting, dan salah satu cara mudah untuk mengevaluasi kondisi tubuh mereka adalah dengan mengamati kotorannya. Kotoran kucing dapat menjadi indikator utama dari kesehatan…

    You Missed

    HKTDC Buka Peluang Bisnis Tanpa Batas Melalui Pameran Dagang Internasional Pada Maret – April 2026, Membuka Akses Pasar Global Lintas Industri

    HKTDC Buka Peluang Bisnis Tanpa Batas Melalui Pameran Dagang Internasional Pada Maret – April 2026, Membuka Akses Pasar Global Lintas Industri

    Kenali Tanda Kotoran Kucing Sehat dan Tidak Sehat

    Kenali Tanda Kotoran Kucing Sehat dan Tidak Sehat

    Pelindo Multi Terminal Gresik Catat Pertumbuhan Penumpang Selama Nataru

    Pelindo Multi Terminal Gresik Catat Pertumbuhan Penumpang Selama Nataru

    WIKA Beton Dukung Proyek MRT Fase 2A CP205 Jakarta

    WIKA Beton Dukung Proyek MRT Fase 2A CP205 Jakarta

    Sandiaga Uno di Krakatau Industrial Business Gathering 2026: Saatnya Jadi First Mover, Bukan Wait and See

    Sandiaga Uno di Krakatau Industrial Business Gathering 2026: Saatnya Jadi First Mover, Bukan Wait and See

    Everything Included in Bali Villa Rentals for Your Stay

    Everything Included in Bali Villa Rentals for Your Stay