Ribuan Calon Mahasiswa dari Seluruh Nusantara Padati Kampus BINUS UNIVERSITY

Minggu, 10
Agustus 2025 –
Di era globalisasi dan revolusi industri 4.0, dunia kerja telah
mengalami perubahan yang sangat cepat. Banyak sektor industri yang berkembang
pesat, sementara persaingan untuk memperoleh pekerjaan di perusahaan besar
semakin ketat. Hal ini membuat pemilihan jalur pendidikan dan karier yang tepat
menjadi lebih penting dari sebelumnya.

Di tengah tantangan tersebut, banyak orangtua dan
calon mahasiswa dari seluruh Indonesia yang berbondong-bondong memilih BINUS
University sebagai tempat untuk mempersiapkan karier masa depan mereka.
Mengapa? Karena BINUS University tidak hanya fokus pada kecepatan menyelesaikan
pendidikan, tetapi juga pada kesiapan mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja
yang kompetitif. Dengan pendekatan “2,5 Tahun Kuliah, Siap Berkarier”, BINUS
University mempersiapkan mahasiswanya untuk langsung berinovasi dan beradaptasi
dengan tuntutan industri global.

Acara Parents Meet Rector yang diselenggarakan BINUS
University pada Minggu, 10 Agustus 2025, berhasil menarik perhatian ribuan
orangtua yang datang untuk memahami bagaimana program-program BINUS University
dalam mempersiapkan anak-anak mereka dengan lebih matang. Dr. Nelly, S.Kom.,
M.M., Rektor BINUS University, dalam acara tersebut mengungkapkan, “Dunia
profesional semakin kompetitif, industri pun semakin mencari talenta yang
unggul di bidangnya. BINUS University sudah menyiapkan itu semua, mulai dari
program studi yang relevan dengan kebutuhan zaman hingga program enrichment
yang menjadi bekal para lulusan BINUS untuk masuk ke dunia industri..”

Orangtua juga diberikan penjelasan mendalam mengenai
program pembekalan yang mencakup aspek akademik, kegiatan kemahasiswaan, dan
kesempatan berkolaborasi dengan industri melalui internship dan study abroad.
Program ini mempersiapkan mahasiswa agar tidak hanya cepat dalam menyelesaikan
pendidikan, tetapi lebih siap untuk langsung bekerja dan memberikan dampak
positif di dunia industri.

Image

Dalam acara tersebut, BINUS University juga memastikan
bahwa 2 dari 3 lulusan dapat berkarier di perusahaan global atau bahkan memulai
bisnis mereka sendiri, membuktikan bahwa persiapan karier di BINUS University
benar-benar matang.

BINUS University juga berharap para orangtua semakin
memahami pentingnya mendukung anak-anak mereka memilih karier yang tepat dan
memastikan pendidikan yang diperoleh relevan dengan kebutuhan dunia. Ke
depannya, hal ini diharapkan dapat berkontribusi positif terhadap perkembangan
industri di Indonesia dan global.

  • Related Posts

    Bitcoin Tertahan Ketidakpastian Regulasi AS, Bittime Ajak Investor Perkuat Pemahaman Risiko dan Literasi Finansial

    Jakarta, 23 Januari 2026 –  Kondisi ekonomi global saat ini tengah berada dalam fase penyesuaian yang cukup signifikan seiring dengan meredanya ketegangan geopolitik antara Amerika Serikat dan negara-negara Eropa. Bittime,…

    Tiket KA Rajabasa Siap Dipesan, Sambut Masa Libur Lebaran

    PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan segera membuka penjualan tiket kereta api untuk Angkutan Lebaran 2026. Tiket Lebaran untuk keberangkatan H-10 Lebaran atau 11 Maret 2026 akan dapat dipesan masyarakat…

    You Missed

    Everything Included in Bali Villa Rentals for Your Stay

    Everything Included in Bali Villa Rentals for Your Stay

    Bali Villas vs Hotels: Which Is Better for Your Trip?

    Bali Villas vs Hotels: Which Is Better for Your Trip?

    Choosing the Best Villa Rental for Your Next Getaway

    Choosing the Best Villa Rental for Your Next Getaway

    Inside Bali’s Billionaire Hideaways: The Luxury Enclaves They Choose

    Inside Bali’s Billionaire Hideaways: The Luxury Enclaves They Choose

    RAMADAN BUFFET SAJIAN DARUL EHSAN VOL. 3 RETURNS TO THE TABLE, WHERE SELANGOR’S FLAVOURS FEEL LIKE HOME AGAIN

    RAMADAN BUFFET SAJIAN DARUL EHSAN VOL. 3 RETURNS TO THE TABLE, WHERE SELANGOR’S FLAVOURS FEEL LIKE HOME AGAIN

    Bitcoin Tertahan Ketidakpastian Regulasi AS, Bittime Ajak Investor Perkuat Pemahaman Risiko dan Literasi Finansial

    Bitcoin Tertahan Ketidakpastian Regulasi AS, Bittime Ajak Investor Perkuat Pemahaman Risiko dan Literasi Finansial