Bedah Peran Sertifikasi dalam Bisnis Berkelanjutan di Webinar Green Skilling bersama LindungiHutan

LindungiHutan menyelenggarakan Webinar Green Skilling “Peran Sertifikasi dalam Mendukung Praktik Bisnis Berkelanjutan” pada Kamis, 13 Februari 2025 pukul 15.00 WIB dengan mengundang TUV Nord Indonesia.

Sertifikasi menjadi salah satu aspek penting dalam dalam perusahaan di era bisnis modern. Tidak hanya sebagai bentuk kepatuhan hukum, perusahaan membutuhkan sertifikasi untuk menunjukkan komitmen mereka terhadap lingkungan dan sosial selaras dengan Sustainable Development Goals (SDGs) tahun 2030. 

Salah satu manfaat utama sertifikasi adalah membuat perusahaan lebih unggul di pasar yang kompetitif. Berdasarkan survei Global Consumer Insights Pulse dari PwC tahun 2023, lebih dari 70% responden menyatakan kesediaan mereka untuk membayar lebih demi produk yang diproduksi secara berkelanjutan, baik dalam jumlah tertentu maupun sebagian besar. 

Sertifikasi menjadi alat bagi perusahaan untuk menunjukkan komitmen mereka terhadap praktik ramah lingkungan, sehingga dapat menarik konsumen yang peduli keberlanjutan serta menarik minat yang memiliki nilai serupa.

Dalam upaya meningkatkan pemahaman ini, LindungiHutan menyelenggarakan Webinar Green Skilling “Peran Sertifikasi dalam Mendukung Praktik Bisnis Berkelanjutan” pada Kamis, 13 Februari 2025 pukul 15.00 WIB – selesai. Dengan menghadirkan pembicara utama TUV Nord Indonesia, penyedia sertifikasi internasional yang akan berbagi wawasan tentang berbagai standar lingkungan salah satunya ISO.

Dalam webinar akan membahas tentang

1. Pemahaman standar tentang sertifikasi dan manfaatnya bagi perusahaan

2. Dampak sertifikasi terhadap keberlanjutan

3. Implementasi kolaborasi perusahaan dengan lembaga sertifikasi yang berhasil dan efektif.

Peserta berkesempatan untuk melakukan sesi tanya jawab kepada pembicara serta membangun jaringan dengan pelaku bisnis dan pemangku kepentingan di bidang keberlanjutan.

Jangan lewatkan kesempatan ini, karena pendaftaran untuk Webinar Green Skilling masih dibuka dan gratis bagi seluruh peserta. Segera daftarkan diri Anda melalui tinyurl.com/greenskilling1415  dan dapatkan informasi mengenai webinar-webinar selanjutnya.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

  • Related Posts

    WSBP Laksanakan Kewajiban Pembayaran CFADS Tahap 5 Sebesar Rp106,36 Miliar

    Jakarta, 25 Maret 2025. PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) telah melaksanakan pembayaran kepada para kreditur melalui melalui Cash Flow Available for Debt Service (CFADS) tahap 5 pada…

    Krisis Talenta AI & Keamanan Siber: Mengapa Kita Harus Bertindak Sekarang?

    Dalam era digital yang terus berkembang, Artificial Intelligence (AI) tidak lagi hanya sebatas konsep akademik, tetapi telah menjadi solusi nyata yang mendorong inovasi di berbagai industri. Implementasi AI dalam dunia…

    You Missed

    WSBP Laksanakan Kewajiban Pembayaran CFADS Tahap 5 Sebesar Rp106,36 Miliar

    WSBP Laksanakan Kewajiban Pembayaran CFADS Tahap 5 Sebesar Rp106,36 Miliar

    Krisis Talenta AI & Keamanan Siber: Mengapa Kita Harus Bertindak Sekarang?

    Krisis Talenta AI & Keamanan Siber: Mengapa Kita Harus Bertindak Sekarang?

    Nusantara Global Network và FXGT Broker Kết Hợp Ra Mắt Chương Trình Introducing Broker (IB) Tiên Tiến

    Nusantara Global Network và FXGT Broker Kết Hợp Ra Mắt Chương Trình Introducing Broker (IB) Tiên Tiến

    Cat and Dog Lovers Festivals Return to Celebrate Australia’s Pet-Loving Community

    Cat and Dog Lovers Festivals Return to Celebrate Australia’s Pet-Loving Community

    Top 3 Crypto Airdrops to Watch in Late March 2025: Get Free BTC!

    Top 3 Crypto Airdrops to Watch in Late March 2025: Get Free BTC!

    Rats Kingdom Token Listing Date: RK Token Price Prediction after Launch

    Rats Kingdom Token Listing Date: RK Token Price Prediction after Launch